Kali ini saya mau memberikan tutorial untuk cara menginstall ulang OS atau Sistem Operasi VPS Anda menggunakan VPS Control Panel Virtualizor.
Pertama Anda login Panel VPS Anda yang diberikan pada saat order
Lalu Silahkan Anda pilih menu Re-install OS pada menu yang tersedia, seperti gambar di bawah ini
Selanjutnya silahkan Anda pilih Sistem Operasi yang Anda inginkan
Catatan :
- x86 = 32 bit
- x86_64 = 64 bit
Pilih OS yang ingin Anda install, lalu isikan Password (Password ini adalah untuk root password VPS Anda). Disini saya memilih CentOS 5.10 32 bit.
Klik Reinstall, lalu tunggu beberapa menit.
Setelah berhasil, akan muncul tulisan The OS was reinstalled successfully
Oke, VPS sudah berhasil di install ulang.. eitss tunggu dulu.. setelah tulisan The OS was reinstalled successfully, Anda jangan langsung menggunakan VPS tersebut.. Sebaiknya tunggu sekitar 2-5 menit setelah tulisan The OS was reinstalled successfully muncul. Karena tidak menutup kemungkinan proses instalasi internal VPS tersebut belum sempurna.
Sekian tutorial cara menginstall Ulang OS VPS, semoga berguna..